Rabu, 03 September 2014



Pada pembelajaran Pemasaran Online ada diantara siswa bertanya, "Bagimana  cara transaksi di dunia online" , Pak i coba menjawab sekaligus berbagi tentang metode transaksi dalam dunia online, semoga bermanfaat

1. Metode Transaksi COD (Cash on Delivery)
COD (Cash on Delivery) adalah metode transaksi di mana pembayaran dilakukan saat barang telah tiba dihadapan pembeli. Contoh COD misalnya seperti ini.
Ada seorang penjual dan pembeli, penjual tinggal di Jakarta, pembeli tinggal di Bekasi. Mereka sepakat untuk memakai metode transaksi COD, maka mereka akan bertemu di suatu tempat (misal di Jakarta). Ketika bertemu, si penjual akan menyerahkan barang yang ia jual, nah begitu barang tersebut diterima pembeli, barulah si pembeli membayar langsung kepada si penjual.
Konsep transaksi COD ini dapat kita lakukan apabila lokasi penjual dan pembeli tidak terlalu jauh (tidak beda kota/provinsi misalnya).
Kelebihan dari metode COD ini adalah tingkat penipuan dapat diminimalisasi, sebab pembeli dan penjual bisa bertemu langsung.

2. Transaksi Melalui Transfer Antar Bank
Metode pembayaran transfer antar bank adalah metode pembayaran yang paling populer dalam kegiatan belanja online di Indonesia. Pembeli akan bertransaksi dengan penjual melalui fasilitas transfer antar bank (antar rekening bank).
Bank-bank yang kerap digunakan untuk transaksi semacam ini biasanya adalah bank yang punya fasilitas internet banking. Bank yang paling banyak digunakan dalam transaksi bisnis online di Indonesia antara lain :
  • Bank BCA.
  • Bank Mandiri.
  • Bank BRI.
  • Bank BNI.
Untuk dua nama bank teratas yang tadi saya sebut sangat sering digunakan, dan hampir semua pebisnis online punya setidaknya satu dari dua rekening bank tersebut.
Ketika Anda berbisnis online, pastikan Anda sudah mengaktifkan fitur e-banking untuk rekening Anda. Tujuannya jelas supaya lebih mudah bagi Anda untuk bertransaksi.

3. Metode Pembayaran Melalui PayPal
Barangkali Anda bertanya, “Mas Jeff… kalau saya sebagai penjual tinggal di Indonesia, sementara ada pembeli produk saya yang datang dari Amerika Serikatnah itu transaksinya gimana?”
Transaksi antar negara dalam bisnis online kerap dilakukan melalui PayPal. PayPal adalah semacam rekening virtual yang ada di internet. PayPal beralamat di www.PayPal.com. Di PayPal.com kita bisa membuat sebuah akun, layaknya sebuah rekening di bank. Di akun tersebut kita bisa menyimpan dana, dan akun tersebut juga bisa kita pakai untuk transaksi online.
 #disarikan dari berbagai sumber

Tidak ada komentar: